SELAMAT DATANG

Dekan Fakultas Kedokteran UNUSA
Dr. Handayani, dr., M.Kes
Puji Syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, sholawat dan salam senantiasa tercurahkan kepada Rosulullah SAW.
Fakultas Kedokteran Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (FK Unusa), merupakan Fakultas Kedokteran yang memiliki 2 Program Studi, 5 Unit dan 25 Departemen. Kami berharap website ini dapat menyajikan informasi yang komprehensif mengenai FK Unusa, khususnya pada aktivitas Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian kepada Masyarakat, program yang ditawarkan, informasi kesehatan, serta informasi bermanfaat lainnya, baik untuk civitas akademika FK Unusa hingga masyarakat umum.
Wassalamualaikum Wr. Wb.
PROFIL DEKANAT

Dekan
Dr. Handayani, dr., M.Kes

Wakil Dekan I
Ardyarini Dyah Savitri, dr., Sp.PD, FINASIM

Wakil Dekan II
Aisyah, dr., Sp.KFR

Wakil Dekan III
Hotimah Masdan Salim, dr., Ph.D
VIDEO PROFIL
FAKULTAS KEDOKTERAN UNUSA
PRODI PENDIDIKAN DAN PROFESI DOKTER UNUSA
INFORMASI KEGIATAN
kegiatan Yang Akan Datang
13 Jun - 15 Jun |
WORKSHOP USG ANTENATAL CARE & FAST12:00 am |
30 Mei - 01 Jun |
Pelatihan ACLS (Advance Cardic Life Support)12:00 am |
kegiatan lalu
No Results Found
The page you requested could not be found. Try refining your search, or use the navigation above to locate the post.
BERITA
” WORKSHOP PEMBUATAN SOAL CBT FAKULTAS KEDOKTERAN UNUSA 2023 “
” WORKSHOP PEMBUATAN SOAL CBT FAKULTAS KEDOKTERAN UNUSA 2023 ”
Fakultas Kedokteran Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya mengadakan kegiatan “Workshop Pembuatan Soal CBT (Computer Based Test) 2023. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan dan menjaga kualitas soal dalam ujian nasional dokter sekaligus berbagi pengalaman cara pembuatan soal yang berkualitas.
Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya Dr. Handayani, dr. M.,Kes. dalam sambutanya, menjelaskan bahwa dalam kegiatan pembuatan soal seperti ini alangkah baiknya dilakukan secara offline karena bisa lebih fokus dalam pembuatan soal dan lebih efisien. Jika dilakukan secara offline seperti ini, untuk mencari solusi bisa langsung pindah ke meja yang lain untuk diskusi singkat.
Dr. Handayani, dr.,M.Kes.
Sebagai dekan kemudian membuka acara tersebut secara resmi kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh pemateri Roostantia Indrawati,dr.,M.Kes. yang kemudian dilanjutkan dengan pembuatan dan review soal sampai selesai. Setelah dilakukan pembuatan dan review soal dan kemudian pengecekan soal yang berkualitas sesuai dengan kriteria Standar Nasional. Selanjutnya soal soal yang sudah disusun tersebut akan dimasukkan kedalam bank soal nasional ujian kedokteran nasional.
Info Lebih Lengkap Buka Website Resmi Unusa
FAKULTAS KEDOKTERAN UNUSA MENYIAPKAN GENERASI RAHMATAN LIL’ALAMIN
@unusa_official @bemfkunusa
IG : @fk_unusa
Fb : @Fakultas Kedokteran Unusa
Website : fk.unusa.ac.id
” LEWAT POSKESTREN FK UNUSA BANTU PONPES MILIKI LAYANAN KESEHATAN YANG LAYAK “
” LEWAT POSKESTREN FK UNUSA BANTU PONPES MILIKI LAYANAN KESEHATAN YANG LAYAK ”
Pos Kesehatan Pondok Pesantren (Poskestren) merupakan salah satu upaya wujud Upaya Kesehatan Bersumber Masyarakat (UKBM) di lingkungan pondok pesantren. Namun sayangnya banyak Poskestren di lingkungan pesantren yang tidak jalan sebagaimana mestinya atau bahkan terhenti. Berangkat dari fenomena ini Fakultas Kedokteran Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (FK Unusa) kembali mengaktifkan dengan merevitalisasi poskestren.
“FK Unusa punya visi untuk mengaktifkan kembali poskestren-poskestren yang ada dan juga menginisiasi pesantren yang belum punya poskestren,” kata Dekan FK Unusa Dr Handayani, dr, MKes.
Handayani mengatakan, konsep dari poskestren itu lebih pada kemandirian dari pesantren dalam menjaga maupun pencegahan penyakit.
Info Lebih Lengkap Buka Website Resmi Unusa https://kumparan.com/beritaanaksurabaya/lewat-poskestren-fk-unusa-bantu-ponpes-miliki-layanan-kesehatan-yang-layak-1zxwOAu5JNy/full/gallery/1
FAKULTAS KEDOKTERAN UNUSA MENYIAPKAN GENERASI RAHMATAN LIL’ALAMIN
@unusa_official @bemfkunusa
IG : @fk_unusa
Fb : @Fakultas Kedokteran Unusa
Website : fk.unusa.ac.id
” CONGRATULATION👏💐🎉🎊 SELAMAT DAN SUKSES DR. dr. SUTRISNO, Sp.OG (K) KETUA IDI WILAYAH JAWA TIMUR 2023 “
” CONGRATULATION👏💐🎉🎊 SELAMAT DAN SUKSES DR. dr. SUTRISNO, Sp.OG (K) KETUA IDI WILAYAH JAWA TIMUR 2023 ”
Ikatan Dokter Indonesia, IDI Wilayah Jawa Timur menyelenggarakan Musyawarah Wilayah di Hotel Aston Madiun. Agenda kegiatan Musywil yang diikuti 38 cabang IDI se Jawa Timur itu antara lain Sidang Pleno dan Scientific Forum tentang The Problem in T2DM Patient& Kidney Disease, Achieving Blycemic Control with Simple and Convenience Option dan Management of Hyperglicemia Crisis : Guideline and Clinic Esperience. Puncak acara dilaksanakan pemilihan ketua IDI wilayah Jawa Timur periode 2023 – 2026. Secara aklamasi, ketua IDI Jawa Timur periode sebelumnya DR. dr. Sutrisno, Sp.OG (K) terpilih kembali dalam musywil ini. dr. Sutrisno mengatakan pihaknya akan memupuk kekompakan dan soliditas antar anggota agar bisa berkarya.
Dekan dan Segenap Sivitas Akademik Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (UNUSA) Mengucapkan Selamat dan Sukses DR. dr. Sutrisno, Sp.OG (K) atas terpilihnya sebagai ketua IDI wilayah Jawa Timur periode 2023 – 2026. “
Info Lebih Lengkap Buka Website Resmi Unusa
FAKULTAS KEDOKTERAN UNUSA MENYIAPKAN GENERASI RAHMATAN LIL’ALAMIN
@unusa_official @bemfkunusa
IG : @fk_unusa
Fb : @Fakultas Kedokteran Unusa
Website : fk.unusa.ac.id
Mitra


























Bergabung Bersama Kami
